-->

Ads (728x90)

Tingkatkan Pariwisata dan Ekonomi Kerakyatan, Disbudpar Mengemas Batam sebagai Kota Bazar
Warga Batam memadati Bazar Kuliner di Dataran Engku Putri Batam Centre, Minggu (1/1/2023) (Fhoto : Diskominfo Batam) 

By Parulian

BATAM,  Realitamedia.com
- Dalam rangka menyambut malam pergantian tahun 2023, Pemko Batam melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Batam mengemas Batam sebagai Kota Bazar.

Disbudpar Batam menggelar bazar dibeberapa wilayah seperti di Dataran Engku Putri digelar bazar kuliner, kemudian di kawasan Harbour Bay.

Kepala Disbudpar Batam, Ardiwinata mengatakan pihaknya menggelar bazar sebagai langkah memajukan ekonomi kerakyatan dan memudahkan wisatawan untuk menikmati kuliner nusantara.

"Hampir setiap akhir pekan, ada bazar digelar di Batam," ujar Ardi, Minggu (1/1/2023).

Menurutnya dengan digelarnya bazar maka wisatawan yang datang ke Batam akan lebih mudah menjumpai kuliner Nusantara. Selain itu menjadi potensi daerah lain untuk promosi dan menggelar bazar di Batam.

“ Dengan digelarnya bazar dibeberapa wilayah diharapkan dapat meningkatkan ekonomi kerakyatan, khususnya bagi para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM),” katanya.

Ia menyebut bazar yang digelar merupakan bagian dari membangkitkan pariwisata dan ekonomi Batam dan Walikota Batam Muhammad Rudi saat ini sangat konsen meningkatkan pariwisata dan ekonomi kerakyatan.

Pria yang akrab disapa Ardi ini menyebut pihaknya sudah membahas bagaimana bazar saat Ramadhan nanti menjadi daya tarik bagi Batam. (ian)


Editor : Herry


Posting Komentar