-->

Ads (728x90)

Kapolres Karimun AKBP Ryky W Muharam, S.H, S.I.K  (Foto : dok Humas Polres Karimun)
 
By James 
KARIMUN, Realitamedia.com – Kapolres Karimun AKBP Ryky W. Muharam, S.H, S.I.K meminta masyarakat agar tidak panik dan khawatir dengan maraknya isu tentang penculikan anak yang beredar di media sosial (medsos) maupun dari mulut ke mulut.

“ Kami minta masyarakat agar tidak panik dan khawatir dengan maraknya isu tentang penculikan anak. Jangan mudah percaya sebelum mengetahui faktanya,” kata Kapolres Karimun saat ditemui awak media di  Mapolres Karimun, Kamis (02/02/2023).
 
Kendati demikian, Kapolres Karimun  menghimbau warga agar selalu waspada dan berhati-hati dan melakukan cek dan ricek kepada sumber berita apakah benar ada penculikan jangan sampai panik berlebihan padahal hal tersebut tidak ada.

Ia menyarankan jika memang benar ada warga yang mengalaminya, agar segera melaporkan kepada kepolisian terdekat atau menghubungi Bhabinkamtibmas di wilayahnya agar segera ditindak lanjuti. 

Kapolres Karimun juga memberikan tips supaya terhindar dari kejahatan penculikan anak antara lain, melakukan pengawasan terhadap anak di area publik, ajarkan anak agar tidak mudah terbujuk rayu, ajarkan anak menolak ajakan orang yang tidak dikenal dan lakukan kerjasama dengan pihak sekolah agar memperhatikan anak dijemput oleh orangtuanya atau keluarganya.

Ia juga meminta kepada Kepala Sekolah dan guru agar memastikan anak muridnya dijemput oleh orang tuanya atau orang yang dikenali si anak, 

“Jika sudah waktunya pulang sekolah dan si anak belum ada yang menjemput, pihak sekolah harus melarang anak muridnya untuk keluar pagar sekolah dan tetap harus diawasi,” katanya. (Jam)
Editor : Herry


Posting Komentar