![]() |
Kapolsek Kundur Barat AKP Sasmintoro mengantar langsung ke rumah anak yatim bantuan sembako di Desa Kundur Rabu (7/12/2022) (Fhoto : Humas Polres Karimun) |
By James
KARIMUN, Realitamedia.com – Sebagai bentuk kepeduliannya kepada masyarakat, Kapolsek Kundur Barat AKP Sasmintoro beserta jajaran memberikan bantuan paket sembako kepada anak yatim di desa Kundur dan Kobel Kecamatan Kundur Barat, Karimun, Rabu (07/12/2023)
Bantuan yang diberikan itu sebanyak 10 paket sembako, diserahkan langsung oleh Kapolsek Kundur Barat AKP Sasmintoro bersama anggotanya dengan mengantar langsung ke rumah anak yatim tersebut.
“ Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian kita terhadap masyarakat, terutama kepada anak yatim yang ada di dua desa,” kata AKP Sasmintoro saat dikonfirmasi melalui WhasAppnya, Kamis (8/12/2022)
Ia berharap semoga bantuan yang mereka berikan dapat meringankan beban ekonomi dari sipenerima. (Mes)
Editor : Heri
Posting Komentar