![]() |
Ketua APEKSI memberikan cendramata kepada Walikota Batam Muhammad Rudi saat acara malam ramah tamah di Hotel Marriot Harbour Bay, Batam, Selasa (13/6/2023) (Fhoto : Ist) |
By Parulian
BATAM, Realitamedia.com – Pemko Batam menggelar acara malam ramah tamah, dihadiri peserta Rapat Kerja Komisariat Wilayah I Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Raker Komwil I APEKSI) pada Selasa (13/6/2023) malam di Hotel Marriot Harbour Bay, Batam.
Peserta Raker Komwil I APEKSI ini berasal dari 24 kota dari lima provinsi yakni : Nanggroe Aceh Darussalam, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, dan Kepulauan Riau.
Seluruh peserta Raker mengakui pembangunan Kota Batam saat ini sangat pesat. Seperti yang disampaikan oleh Ketua Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) Bima Arya yang juga selaku Walikota Bogor mengatakan jalan-jalan di Batam sangat lebar seperti di luar negeri.
Ia memuji masifnya pembangunan infrastruktur Kota Batam saat ini di bawah kepemimpinan Muhammad Rudi.
"Pak Rudi luar biasa betul-betul visioner, airport dikembangkan, jalan dilebarkan,” kata Bima.
Bima mengatakan terakhir dirinya ke Batam tahun 2018 lalu dan sangat terkejut melihat perubahan Batam saat ini.
“Saat datang, saya kaget melihat perubahan Batam yang luar biasa, begitu keluar bandara ketika melewati jalan, itu seperti di luar negeri pak, jalannya itu besar sekali," ujarnya.
Ia juga mengakui bahwa Batam sebagai tuan rumah telah memberikan inspirasi bagi daerah lainnya.
Bima mengatakan dengan tangan dingin Muhammad Rudi sebagai Kepala Daerah telah memberikan multiplier effect terhadap akselerasi berbagai sektor pembangunan seperti wisata dan infrastruktur.
“Kami terinspirasi saat datang ke Batam, sambutannya, jalannya lebar dan luas, hingga kebersihannya dan itu kami dapat di Batam,” serunya disambut tepuk tangan peserta. (ian)
Editor : Herry
Posting Komentar