![]() |
Mantan Ibu Negara AS, Michelle Obama. (Foto: Reuters) |
ORLANDO, Infokepri.com - Mantan Ibu Negara Amerika Serikat (AS) Michelle Obama memiliki pandangan sendiri soal politik. Seakan tidak ingin mengikuti jejak Hillary Clinton, Michelle menampik kemungkinan mencalonkan diri sebagai presiden AS.
Isyarat itu disampaikan Michelle dalam penampilan pertamanya di hadapan publik setelah meninggalkan Gedung Putih. Pada acara tanya jawab di sebuah konvensi arsitektur di Orlando, dia menyampaikan komentar pertamanya di depan publik, beberapa hari setelah suaminya Barack Obama mantan Presiden AS tampil di sebuah universitas di Chicago.
Michelle Obama meraih tingkat
popularitas 68% (lebih tinggi 10% dari suaminya) ketika meninggalkan Gedung
Putih, tetapi dia mengatakan "politik itu keras".
"Itu semuanya baik dan bagus
sampai Anda mulai mencalonkan diri, dan kemudian ancaman pun berdatangan. Sulit
bagi sebuah keluarga. Saya tidak akan meminta anak-anak saya untuk melakukannya
lagi karena ketika Anda mencalonkan diri untuk jabatan yang lebih tinggi, itu
tak hanya Anda. Tetapi seluruh keluarga Anda," papar Michelle.
"Tetapi menjadi pelayan publik
selalu ada dalam darah kami," imbuhnya.
(okezone.com)
Posting Komentar