![]() |
Pertemuan Walikota Probolinggo dengan Walikota Rudi di Kantor Wali Kota Batam, Jumat (4/8) (Ist/Realitamedia.com) |
By Parulian
BATAM, Realitamedia.com – Pemerintah Kota (Pemko) Probolinggo berkunjung ke Kota Batam untuk belajar terkait pembangunan infrastruktur perkotaan dan menggali potensi pendapatan daerah di Kota Batam.
Kedatangan rombongan Pemko Probolinggo yang dipimpin oleh Walikota Probolinggo, Hadi Zainal Abidin disambut hangat oleh Walikota Batam Muhammad Rudi dan sejumlah Kepala Dinas di Kantor Wali Kota Batam, Jumat (4/8).
Dalam pertemuan itu, Walikota Rudi memaparkan terkait pembangunan Kota Batam. Rudi mengaku, keberhasilan pembangunan Batam berkat kekompakan semua pihak, termasuk masyarakat Batam.
Selain itu, Rudi juga meningkatkan etos pegawai dan semua aktif 24 jam sehingga saat dibutuhkannya untuk membangun Batam, semua siap. Peningkatan etos kerja tersebut, kata Rudi, tentu diiringi dengan peningkatan kesejahteraan pegawai sesuai kinerja masing-masing.
Rudi mengatakan bahwa pembangunan Batam sudah dirintis sehingga pemimpin ke depan akan mudah dan bisa meneruskan pembangunan Kota Batam.
"Semua sudah saya bangun, mulai jalan raya yang tiap jalur punya lima lajur, pelabuhan, bandara, dan sejumlah infrastruktur lainnya," katanya.
Menurut Rudi pembangunan tersebut harus dimulai dengan Sumber Daya Manusia (SDM) yang andal hingga pembangunan Batam bisa berjalan dan seusai rencana.
"Kalau sudah selesai, Batam menjadi kota baru dan milik kita semua," kata Rudi.
Terkait Pendapatan Asli Daerah (PAD), Rudi mengatakan bahwa Kota Batam mulai normal kembali dengan pulihnya Covid-19. Ia mengaku, PAD Batam ditopang sejumlah sektor, salah satunya pariwisata.
Sektor pariwisata , kata Rudi, sudah mulai normal bahkan Batam menyumbang jumlah wisman terbanyak di Provinsi Kepri.
Rudi juga mengapresiasi kehadiran rombongan dari Probolinggo. Ia berharap, ke depan hubungan baik antara Batam dan Probolinggo akan terjalin dengan baik.
"Selamat datang di Batam, silakan diamati Kota Batam," ucap Rudi.
Sebelumnya, Walikota Probolinggo, Hadi Zainal Abidin mengatakan pihaknya berkunjung ke Kota Batam lantaran pembangunan di Batam sudah tersohor.
“ Kami melakukan kunjungan kerja ke Kota Batam untuk belajar terkait pembangunan infrastruktur perkotaan dan menggali potensi pendapatan daerah di Kota Batam,” katanya.
Ia mengapresiasi atas pemaparan yang disampaikan oleh Walikota Rudi mulai dari pembangunan jalan dan infrastruktur lainnya.
“ Meski begitu, tidak semua bisa ditiru dan diterapkan di Probolinggo,” katanya.
Dari hasil pertemuan itu, Walikota Probolinggo menilai pembangunan Batam berhasil sejalan dengan perencanaan Pemko Batam dan Badan Pengusahaan (BP) Batam.
"Mudah-mudahan pertemuan ini bisa menginspirasi dan Kota Probolinggo sangat berterima kasih," tutupnya. (ian)
Editor : Herry
Posting Komentar