-->

Ads (728x90)

Bupati bersama Forkopimda Natuna Sambut Kunjungan Sekjen Kemendagri
Bupati Natuna Wan Siswandi saat menyambut Sekjen Kemendari Suhajar Diantoro di Natuna Rabu (22/03/2023) (Fhoto : Budi Dharma/Realitamedia.com)

By Budi Dharma
NATUNA, Realitamedia.com
- Sekretaris Jenderal Kementerian Dalam Negeri (Sekjen Kemendari) Suhajar Diantoro berkunjung ke Kabupaten Natuna untuk meninjau kondisi lapangan pasca bencana longsor Pulau Serasan.

Kehadiran Sekjen Kemendagri ini disambut hangat oleh Bupati Natuna Wan Siswandi bersama Forkopimda Kabupaten Natuna.

Hadir dalam rombongan kunjungan kerja Sekjen Mendagri ini Deputi BNPP Robert Simbolon, Karo Ortala Suprayitno, Kapusdatin Nurdin.

Mantan Camat Serasan pada 1993 sampai dengan 1996 ini diagendakan menyambangi korban tanah longsor di Kecamatan Serasan yang terjadi pada Senin 6 Mei 2023 lalu.

Ke Pulau Serasan, Sekjen Kemendagri beserta rombongan didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Natuna, Boy Wijanarko bersama beberapa OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Natuna diantaranya, Kepala Badan Pengelola Perbatasan Hikmatul Arif, Kepala BP3D Moestafa Albakri, Kepala Dinas Pariwisata Hardinansyah, BPBD, DLH dan OPD terkait lainnya.
Turut ikut juga Kepala OPD di Lingkungan Pemprov Kepri diantaranya Kepala Badan Pengelola Perbatasan (BPPD) Provinsi Kepri, Doli Boniara, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Kepri Muhammad Hasbi.

Sekjen Kemendagri beserta rombongan berangkat ke Pulau Serasan melalui Pelabuhan Tanjung Payung Penagi dengan menggunakan Fery Pemda MV Indra Perkasa, Rabu (22/03/2023) sekira pukul 14 00 WIB.

Turut melepas Sekjen Kemendagri di Pelabuhan Tanjung Payung Penagi, Bupati Natuna, Wan Siswadi dan Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Natuna Defrizal.

Selain meninjau korban tanah longsor, Sekjen Kemendagri bersama rombongan juga diagendakan untuk peninjauan Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Terpadu Serasan yang pembangunannya sudah selesai dan direncanakan akan diresmikan oleh Presiden Jokowi.

Selesai peninjauan PLBN dengan kategori Laut ini rombongan Sekjen Kemendagri dilanjutkan dengan peninjauan Pos Lintas Batas Negara Aruk yang merupakan gerbang negara menghubungkan Indonesia dan Malaysia di Desa Sebunga, Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat. (Bu)

Editor : Herry
 

Posting Komentar