-->

Ads (728x90)

Wagub Marlin Hadiri Rapat Paripurna Memperingati HJB ke 194 Tahun 2023
Wagub Kepri Hj. Marlin Agustina menerima sekapur sirih saat menghadiri rapat paripurna memperingati HJB ke 194 Tahun 2023 di ruang sidang utama DPRD Kota Batam, Senin (18/12/2023) (Parulian/Realitamedia.com)

By Parulian
BATAM, Realitamedia.com
- Wakil Gubernur (Wagub) Kepri, Hj. Marlin Agustina menghadiri rapat paripurna dalam rangka memperingati Hari Jadi Batam (HJB) ke-194 tahun 2023 yang dilaksanakan di ruang sidang utama DPRD Kota Batam, Senin (18/12/2023).

Rapat paripurna ini dipimpin oleh Ketua DPRD Kota Batam, Nuryanto S.H, M.H didampingi Wakil Ketua I, II dan III dan dihadiri Walikota Batam Muhammad Rudi, Wakil Walikota Batam, Amsakar Ahmad, Pimpinan dan anggota DPRD Provinsi Kepulauan Riau, Sekretaris Daerah Kota Batam, anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kota Batam, Kepala BP Batam, pimpinan instansi sipil dan militer di Kota Batam, serta tokoh-tokoh masyarakat, agama, pemuda, wanita, dan organisasi keagamaan.


 

Usai mengikuti rapat paripurna, Wagub Marlin saat ditemui sejumlah awak media mengatakan momentum peringatan Hari Jadi Batam ke-194 Tahun 2023 diharapkan menjadi wadah refleksi serta rasa syukur kepada Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa. Perjalanan Batam yang telah mencapai usia saat ini diharapkan mampu berkaloborasi serta menciptakan inovasi menuju masa depan yang lebih baik serta gemilang.

“ Peringatan hari jadi Batam telah memberikan sumbangsih proses pembangunan di Kota Batam khususnya dan Kepri pada umumnya guna mencapai kemajuan yang gemilang, kemajuan dalam pembangunan infrastruktur, kemajuan perekonomian serta industry di Batam sangatlah membantu. Terutama dari kalangan swasta yang berada di Kota Batam, melalui kerjasama serta komitmen dan kaloborasi dengan swarta mari kita tingkatkan demi kemajuan Batam yang gemilang,” katanya.

Ketua TP PKK Kota Batam ini juga berpesan, peringatan hari Jadi Batam jangan dijadikan sebagai kegiatan rutinitas setiap tahunnya, akan tetapi peringatan hari jadi Batam kita nikmatii kebahagian serta momen ini. 

“Semoga keberhasilan dan kemakmuran menjadikan Batam lebih maju lagi,” terang Wagub Kepri.  (ian)


Editor : Herry



Posting Komentar