-->

Ads (728x90)


BINTAN, Realitamedia com
- Hujan lebat yang mengguyur Tanjung Uban Kabupaten Bintan, pada Kamis (2/9/2021) dini hari membuat sejumlah ruas jalan tergenang air setinggi lutut orang dewasa.

Dari pantauan awak media Realitamedia com dilapangan menerangkan setidaknya banjir masih terjadi di sejumlah titik ruas Jalan yang ada di Tanjung Uban Kabupaten Bintan, diantaranya, kawasan Simpang tiga Makam Pahlawan Jalan Alamanda tanjung uban, Jalan utama Pasar Baru Tanjung Uban dan sejumlah lokasi lainnya.

Rizky (31) seorang pedagang pasar Baru Tanjung Uban mengatakan, hal seperti ini sudah tidak asing lagi bagi masyarakat Tanjung Uban. Paslanya bertahun tahun masalah banjir di daerahnya tidak pernah teratasi.

"Sudah tidak heran lah bang, sudah biasa kami menghadapi masalah banjir kayak gini.  Bertahun tahun masalah banjir di sini tidak pernah teratasi,"ucap Rizky saat di wawancarai media ini Kamis, (2/9/2021) pagi.


Dikatakan Rizky, penyebab banjr dikarenakan banyaknya saluran air yang tersumbat namun tidak di kujung di perbaiki. Selain itu, kecilnya drainase di lokasi ini membuat beberapa titik terkena banjir.

"Disini ada parit besar bang, tapi untuk menuju ke laut itu semakin kecil paritnya. Selain itu sampah juga banyak yang menghambat jalannya air menuju laut bang," katanya.

Ditempat yang berbeda, Seorang pekerja Swasta di Kawasan Industri Lobam Ahmad Tahib (42) mengalami kerusakan pada speda motornya akibat tergenang banjir.

"Mogok bang, tenggelam motor saya,"kata Ahmad dengan raut wajah sedih.

Sejumlah warga antusias mengawal kendaraan yang melintas untuk memberi sinyal batas parit agar tidak terjebak ke dalam parit.

Posting Komentar