-->

Ads (728x90)

 

Kanit Sabhara dan Kanit Binmas Polsek Moro Polda Kepri Menyerahkan Bantuan Kepada Korban Kebakaran di Kampung Paya Lebar Kelurahan Moro, Kecamatan Moro Kabupaten Karimun



KARIMUN, Realitamedia com  - Kepala Unit Bimbingan Masyarakat (Kanit Binmas) Polsek Moro, Aipda Roynald Manurung dan Kanit Sabhara, Iptu Turino memberikan bantuan berupa paket sembako kepada Santi  (44), korban kebakaran di Kampung Paya Lebar RT 001 RW 002 Kelurahan Moro, Kecamatan Moro Kabupaten Karimun.

Sebelumnya, rumah milik Santi  warga Kampung Paya Lebar RT 001 RW 002 Kelurahan Moro, Kecamatan Moro Kabupaten Karimun, Senin (31/5 /2021) sekira pukul 05 00 WIB terbakar.

“Bantuan itu diberikan sebagai bentuk kepedulian Polri sekaligus respon cepat terhadap masyarakat yang terkena musibah kebakaran,” ujar Kapolres Karimun AKBP Muhammad Adenan, SIK  melalui Kapolsek Moro AKP Edy Wiyanto kepada Realitamedia com, Senin (31/5 /2021) sore.

Lebih lanjut, AKP Edy Wiyanto , mengatakan kebakaran yang terjadi dikediaman Santi tersebut menghanguskan rumah, kasur dan tempat tidur yang mengalami kerusakan akibat terbakar.

Usai mendapatkan info kebakaran tersebut Kanit Binmas bersama Bhabinkamtibmas Polsek Moro langsung turun ke lokasi kejadian untuk cek TKP sekaligus menyerahkan bantuan paket sembako dan memberikan semangat/motivasi kepada korban.

“Polisi selalu siap dan sigap untuk membantu masyarakat Moro , apalagi ketika terkena musibah kebakaran maupun bencana alam,” kata Kapolsek Moro.

Pasalnya, hal tersebut merupakan wujud nyata pelayanan dan pengayoman kita kepada segenap warga, ungkapnya. (Nababan).


Posting Komentar