![]() |
Dandim 0317 TBK, Letkol Inf Inda Bagus saat menggelar konfersi pers di Makodim 0317/TBK, Kamis (24/10/2024) (Ist/Infokepri.com) |
By Jupri
KARIMUN, Realitamedia.com – Kodim 0317 Tanjung Balai Karimun (TBK) menyerahkan narkotika jenis sabu seberat 9,343 kilogram ke Polres Karimun, Berita acara serahterima ditandatangani langsung oleh Komandan Kodim (Dandim) 0317 Tanjung Balai Karimun (TBK), Letkol Inf Inda Bagus di Makodim 0317/TBK, Kamis (24/10/2024).
Komandan Kodim 0317 Tanjung Balai Karimun (TBK), Letkol Inf Inda Bagus kepada wartawan mengatakan sabu seberat 9,343 kilogram ini ditemukan oleh Kim Yu, nelayan Pasir Panjang Kelurahan Meral Barat sat mencari kepiting di Pulau Telunjuk Karimun pada Rabu (23/10) sekitar pukul 17 30 WIB sore.
Saat itu Kim Yu melihat tas warna hitam kemudian dibuka nampak seperti makanan ringan kemudian Kim Yu membawa tas tersebut pulang ke rumah setelah dicek ternyata di dalamnya terdapat bungkusan berisi sabu dan langsung dilaporkan ke pihak RW dan Babinsa kemudian dilaporkan ke Kodim 0317 TBK.
"Sabu ini ditemukan oleh seorang nelayan pasir panjang, saat itu nelayan tersebut sedang mencari kepiting di Pulau Telunjuk Karimun sekitar pukul 17,30 WIB," kata Dandim Letkol Inf Ida Bagus
Dikarenakan tidak ada kecurigaan terkait isi didalam tas tersebut, lanjutnya, kemudian nelayan itu membawa pulang setelah dibuka timbul kecurigaan dan langsung melaporkan kepada pihak RW dan Babinsa setempat kemudian diteruskan ke Makodim
"Mendapat laporan dari pihak RW dan nelayan tersebut pihak Babinsa langsung meneruskan laporan ke Kodim, setelah dilakukan pengecekan oleh pihak kepolisian dan BNN Karimun, memang betul bahwa barang tersebut merupakan sabu seberat 9,343 kilogram,"ucapnya.
Dandim 0317 TBK mengatakan pihaknya menyerahkan barang haram tersebut ke pihak kepolisian guna pengembangan lebih lanjut. (Jupri)
Editor : Patar
Posting Komentar